Rabu, 18 Juni 2014

Grid Computing



Grid computing merupakan salah satu jenis dari komputasi modern. Grid computing adalah arsitektur TI baru yang menghasilkan sistem informasi perusahaan yang berbiaya rendah dan lebih adaptif terhadap dinamika bisnis. Dan menurut Wikipedia grid computing adalah penggunaan sumber daya yang melibatkan banyak komputer yang terdistribusi dan terpisah secara geografis untuk memecahkan masalah komputasi secara besar.  Dengan grid computing, sejumlah komponen hardware dan software yang modular dan independen akan dapat dikoneksikan dan disatukan untuk memenuhi tuntutan kebutuhan bisnis. Lebih jauh, dari sisi ekonomi, implementasi grid computing berarti membangun pusat komputasi data yang tangguh dengan struktur biaya variatif yang bias disesuaikan dengan kebutuhan.

Secara singkat, grid computing berarti menyatukan seluruh sumberdaya TI ke dalam sekumpulan layanan yang bisa digunakan secara bersama-sama untuk memenuhi kebutuhan komputing perusahaan. Infrastruktur grid computing secara kontinyu menganalisa permintaan terhadap sumberdaya dan mengatur suplai untuk disesuaikan terhadap permintaan tersebut. Dimana data disimpan atau computer mana yang memproses permintaan tidak perlu dipikirkan. Sebagaimana arus listrik; untuk memanfaatkannya, tempat pembangkit atau bagaimana pengabelan jaringan listrik tidak perlu diketahui. Dalam menyelesaikan masalah system monolitik dan sumberdaya yang terfragmentasi, grid computing bertujuan menciptakan keseimbangan antara pengaturan suplai sumberdaya dan kontrol yang fleksibel. Sumberdaya TI yang dikelola dalam grid mencakup:

Selasa, 20 Mei 2014

Quantum Computing



Quantum computing atau disebut juga komputer kuantum merupakan komputer terobosan terbaru dalam dunia teknologi zaman sekarang. Apa itu quantum computing? Menurut Wikipedia Komputer kuantum adalah alat hitung yang menggunakan sebuah fenomena mekanik kuantum, misalnya superposisi dan Keterkaitan, untuk melakukan operasi data. Dalam komputasi klasik, jumlah data dihitung dengan bit; dalam komputer kuantum, hal ini dilakukan dengan qubit. Prinsip dasar komputer kuantum adalah bahwa sifat kuantum dari partikel dapat digunakan untuk mewakili data dan struktur data, dan bahwa mekanika kuantum dapat digunakan untuk melakukan operasi dengan data ini. Dalam hal ini untuk mengembangkan komputer dengan sistem kuantum diperlukan suatu logika baru yang sesuai dengan prinsip kuantum.

Selasa, 18 Maret 2014

Metode Komunikasi Diantara Proses-Proses Yang Terjadi Pada Sistem Terdistribusi

Mengapa diperlukan Sistem Terdistribusi?
Karena Sistem distribusi adalah sebuah sistem yang komponennya berada pada jaringan komputer. Komponen tersebut saling berkomunikasi dan melakukan koordinasi hanya dengan pengiriman pesan (message passing). Sistem terdistribusi merupakan kebalikan dari Sistem Operasi Prosesor Jamak. Pada sistem tersebut, setiap prosesor memiliki memori lokal tersendiri. Kumpulan prosesornya saling berinteraksi melalui saluran komunikasi seperti LAN dan WAN menggunakan protokol standar seperti TCP/IP. Karena saling berkomunikasi, kumpulan prosesor tersebut mampu saling berbagi beban kerja, data, serta sumber daya lainnya. Sistem terdistribusi dapat dikatakan sebagai suatu keberadaan beberapa komputer yang bersifat transparan dan secara normal, setiap sistem terdistribusi mengandalkan layanan yang disediakan oleh jaringan komputer.

Perkembangan Teori Komputasi Dan Penerapannya Dibeberapa Bidang


  • Komputasi sebetulnya bisa diartikan sebagai cara untuk menemukan pemecahan masalah dari data input dengan menggunakan suatu algoritma. Hal ini ialah apa yang disebut dengan teori komputasi, suatu sub-bidang dari ilmu komputer dan matematika. Selama ribuan tahun, perhitungan dan komputasi umumnya dilakukan dengan menggunakan pena dan kertas, atau kapur dan batu tulis, atau dikerjakan secara mental, kadang-kadang dengan bantuan suatu tabel. Namun sekarang, kebanyakan komputasi telah dilakukan dengan menggunakan komputer.

Selasa, 11 Maret 2014

SISTEM TERDISTRIBUSI : Independent Failures of Component (Kegagalan Independent)



Komputer/sistem dapat mengalami kegagalan proses atau kerusakan, hal tersebut akan sangat mengganggu apabila kerusakan tersebut berda pada salah satu komputer atau sistem. Kerusakan tersebut dapat mempengaruhi kinerja dari komputer lainnya maupun sistem secara keseluruhan. Apabila terdapat kerusakan ataupun kegagalan maka diupayakan untuk tidak menyebar ke komponen lainnya.
Hal ini juga menyebabkan adanya kegagalan proses tunggal yang bisa tidak diketahui. Proses tunggal mungkin tidak peduli pada kegagalan sistem secara keseluruhan. 

Sistem Terdistribusi : http://astribudi.blogspot.com/2014/03/apa-itu-sistem-terdistribusi.html

No Global Clock (Tidak Ada/ Keterbatasan Global Clock) : http://jancbuj.blogspot.com/2014/03/karakteristik-sistem-terdistribusi.html 


Karakteristik Sistem Terdistribusi : http://ekaputraangga.blogspot.com/2014/03/karakteristik-sistem-terdistribusi.html 

Permasalahan Dari Sistem Terdistribusi : 
http://zodhprat.blogspot.com/2014/03/sistem-terdistribusi.html


Jumat, 11 Januari 2013

SISTEM BASIS DATA


Tugas Sistem Basis Data melakukan wawancara ke perusahaan mengenai apakah perusaahaan tersebut menggunakan database dan bagaimana bagan ERD nya.

Hasil wawancara kelompok kami:

Jumat, 05 Oktober 2012

PENGALAMAN MEMBUAT DAN MENGEMBANGKAN SEBUAH SISTEM INFORMASI


Sebelum menceritakan pengalaman tentang membuat atau mengembangkan Sistem Informasi, ada baiknya kita untuk mengetahui terlebih dahulu apa itu Sistem Informasi.

Sistem Informasi adalah suatu sistem dalam suatu organisasi yang mempertemukan kebutuhan pengolahan transaksi harian yang mendukung fungsi operasi organisasi yang bersifat manajerial dengan kegiatan strategi dari suatu organisasi untuk dapat menyediakan kepada pihak luar tertentu dengan informasi yang diperlukan untuk pengambilan keputusan. Sistem informasi dalam suatu organisasi dapat dikatakan sebagai suatu sistem yang menyediakan informasi bagi semua tingkatan dalam organisasi tersebut kapan saja diperlukan. Sistem ini menyimpan, mengambil, mengubah, mengolah dan mengkomunikasikan informasi yang diterima dengan menggunakan sistem informasi atau peralatan sistem lainnya. (http://apr1l-si.comuf.com/konsep.php)